Game : Upin & Ipin - karakter untuk MUGEN (Update 1.3 Dragon Ball ke Indonesia)


Karakter ini dari cerita " Upin Ipin dan kawan-kawan " buatan LES COPAQUE...ini daku buat karakternya di MUGEN cuma untuk maksud sekedar hiburan saja...tidak ada maksud-maksud lain....just for entertaintment and refreshment. Ini update dari Game : Dragon Ball Z berantem di Indonesia !! tetapi bisa juga di pakai di game berbasis MUGEN lainnya.
Si Upin berantem dibantu adiknya si Ipin sebagai helper....

Tutorial Game : Pengenalan File Penyusun Karakter MUGEN dan Pengenalan Fighter Factory Ultimate


Membuat karakter di MUGEN bisa dibilang gampang-gampang susah. Karena dibutuhin ketertarikan, kesabaran dan juga waktu untuk belajar. Disini daku mo bagi ilmu tentang kelengkapan ato file-file yang dibutuhkan untuk sebuah karakter di MUGEN ….dan juga melihatnya dengan menggunakan Fighter Factory Ultimate. Disini daku buat file PDF-nya.

Dalam file PDF yang daku buat ada 11 halaman berisi :
  • Apa itu MUGEN??
  • File apa saja yang dibutuhkan untuk membuat karakter di MUGEN?? : dijelaskan file-file penyusun karakter seperti SFF, DEF, CNS, ACT,CMD, CNS dll dengan fungsi dan keguanaannya
  • Apa itu Fighter Factory Ultimate???
  • Melihat SPRITES : cuplikan-cuplikan gambar yang menyusun animasi dari karakter
  • Melihat Pallete : melihat setting Indexed Color dengan kedalaman warna 256
  • Melihat ANIMASI : tampilan untuk meng-edit file AIR ato animasi
  • Melihat Constants (CNS) : disini kita dapat menge-edit kondisi dari karakter....disini kita bisa meng-edit power, kekuatan pukul, kekuatan bertahan, intro, TKO dll
  • Melihat Commands (CMD) : melihat command file
  • Menghubungkan FFU dengan MUGEN : Hal ini diperlukan karena untuk memudahkan kita untuk mengetes karakter yang kita buat

Untuk lengkapnya bisa di DOWNLOAD di :
Pengenalan_Cara_Membuat_Karakter_MUGEN_Menggunakan_Fight.pdf  (ukuran file : 1.8 Mbyte)



Demikian sekedar membelah diri untuk memperbaharui sel-sel tubuh daku.....



Posting Terkait :






Game : Update 1.2 Dragon Ball ke Indonesia - Karakter si Unyil


Ini update untuk game "Dragon Ball Z ke Indonesia" yaitu untuk menambah karakter baru yaitu si Unyil.Sebelumnya untuk meg-update kalo bisa game sudah di update ke "Update1.0-  Background Kaskus". Karakter ini "lumayan" lebih smooth dari pada karakter yang sebelumnya daku buat yaitu Kaskusman

Game : Update 1.1 Dragon Ball ke Indonesia - Background Kaskus



Ini update untuk game Dragon Ball Z ke Indonesia......Akhirnya Kaskusman punya stage berantem dan juga pallete warna sudah dibenahi sehingga warna tidak berubah-ubah ketika berantem.....

Updatenya adalah :
  • Karakter baru Kaskusman dengan bug fixed : pallete warna sudah dibenahi
  • Ada stage/background berantem tambahan : dengan tema "KASKUS" pake background musik "Kaskus Anthem" by Saykoji

Berikut adalah gambar cuplikan background KASKUS :


Dan ini videonya :

DOWNLOAD LINK :
Ini adalah file update untuk stage berantem MUGEN tema Kaskus :
Update1.0-DragonballkeIndonesia.rar(Ukuran file : 2.35 MB)


Cara update :
  • Kalian harus sudah ada game Dragon Ball Z ke Indonesia
  • Buka file RAR untuk update yang sudah di donlot diatas..buka "Baca Daku dulu.txt" untuk jelasnya
  • Ekstrak dan tempatkan program "Dragon ball Ke Indonesia.exe" pada folder Dragon Ball Ke Indonesia
  • Klik program tersebut dan Overwrite data
  • Selesai....dan silahkan  coba cek klik MUGEN.exe
Demikian postingan daku untuk update game...sekedar membelah diri untuk memperbaharui sel-sel tubuh daku.....

Postingan terkait :

- Game : Dragon Ball Z berantem di Indonesia !!

Diberdayakan oleh Blogger.